Berita
Aksi Terpuji! Polisi Ini Bantu Emak-emak yang Habis Bensin saat Perjalanan ke Polsek Tanjungsari
Aksi terpuji polisi membantu pengendara motor emak-emak dan anaknya yang kehabisan bensin beredar di media sosial.

Published
3 tahun agoon

Aksi terpuji polisi bantu pengendara motor emak-emak, dan kedua anaknya yang kehabisan bensin saat perjalanan menuju Polsek Tanjungsari, direkam seorang netizen dan diunggah oleh akun @poldajogja, pada Kamis, 16 Desember 2021.
Mengutip keterangan unggahan itu, disebutkan bahwa emak-emak dan anaknya itu adalah warga Dusun Wonosobo, Desa Banjarejo, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Emak-emak dan anaknya tersebut diketahui sedang melakukan perjalanan ke Polsek Tanjungsari DIY pada Kamis, 16 Desember 2021 untuk membuat laporan kehilangan.
Namun, motor mereka kehabisan bensin saat sudah dekat dengan Kantor Polsek Tanjungsari DIY. Dua anggota Polsek yang melihat kendaraan mogok tersebut lantas mendorong motor milik mereka ke halaman Kantor Polsek.
Kapolsek Tanjungsari DIY, Iptu Wawan Anggoro yang mengetahui hal tersebut lantas mengeluarkan bensin cadangan yang dimiliki Polsek dan diisikan ke motor warga tersebut.
Kapolsek Tanjungsari DIY dibantu seorang personel TNI mengisikan bensin ke tangki motor yang kehabisan bensin.
Video aksi terpuji polisi membantu emak-emak dan anaknya yang kehabisan bensin pada motornya itu mendapat komentar positif netizen.
“Semoga dapat ditiru saling membantu bagi yang membutuhkan,” tulis seorang netizen.
“Terima kasih Pak Polisi sudah membantu warga yang kesusahan semoga menjadikan amal ibadah dan sukses selalu Aamiin YRA,” seorang netizen menuliskan.
You may like
Kapolres Bireuen Gelar Kejuaraan Drag Bike, Upaya Cegah Balap Liar dan Kenakalan Remaja
Brigjen Pol Yusri Yunus Meninggal Dunia, Ketum Sahabat Polisi Indonesia Hadiri ke Rumah Duka
Menginisiasi Pelestarian Penyu, AKBP Jatmiko Raih Penghargaan Inspiring Leader 2024
Pimpinan Umum Media Sahabat Polri Apresiasi Seluruh Jajaran Kepolisian RI dalam Ungkap Kasus dan Keberhasilan dalam Pengamanan dan Ketertiban Masyarakat Sepanjang Tahun 2024
Polres Bireuen Gelar Jum’at Berkah Dimasjid Baitull Izzah Peusangan
Polres Aceh Besar Kembali Luncurkan Kampung Bebas Narkoba Di Gampong Krueng Lamkareung
Pingback: Fakta-fakta Polisi Tilang dan Kuras Bensin Moge Sunmori di BSD - SAHABAT POLISI INDONESIA Fakta-fakta Polisi Tilang dan Kuras Bensin Moge Sunmori di BSD